Jakarta Selatan (Kamis, 01 Februari 2024) – Berdasarkan Surat Tugas Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jakarta Nomor: 369/KPTA.W9-A/ST.PW1.1/I/2024 tanggal 29 Januari 2024 untuk melaksanakan Monitoring dan Evaluasi Kinerja Triwulan IV 2023 dan E-Keuangan Perkara di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada hari Kamis tanggal 1 Februari 2024, dipimpin oleh Panitera PTA Jakarta Sujarwo, S.H. Wakil Ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan Fakhrurazi, S.Ag., M.H.I. menyampaikan bahwa untuk ke depannya penilaian Kinerja Triwulan akan lebih baik lagi dan berkomitmen untuk meningkatkan nilai kinerja Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Pembinaan diakhiri dengan penandatanganan komitmen dengan Wakil Ketua Pengadilan Agama Jakarta Selatan dan dilanjut photo bersama.